Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Cara Memutihkan Kulit Wajah Secara Alami

 

Ada beberapa cara tradisional yang dapat Anda gunakan untuk memutihkan kulit wajah. Cara pertama adalah Anda dapat menggunakan masker susu. Menggunakan masker susu setiap hari dapat membuat kulit wajah Anda menjadi lebih putih. Anda cukup mengoleskan susu putih beberapa tetes di wajah Anda.
Setelah 15-20 menit, Anda dapat membilas kulit wajah Anda. Sel-sel mati pada kulit Anda dapat terangkat dan wajah Anda menjadi putih dan cerah alami. memutihkan wajah secara alami tidak membutuhkan kerutinan. Akan tetapi, tidak terlalu memakan banyak waktu. Anda juga dapat menggunakan masker bengkuang.
Anda ambil sari bengkuang lalu endapkan. Hasil endapan sari bengkuang itulah yang dapat Anda gunakan sebagai masker. Kandungan vitamin B1 dan C yang terdapat dalam bengkuang dapat menghilangkan bintik hitam bekas jerawat dan membuat wajah Anda semakin putih bersinar.
Anda juga dapat menggunakan jeruk nipis dan putih telur. Kombinasi air jeruk nipis dengan putih telur dapat digunakan sebagai masker. Hasilnya, kulit Anda dapat lebih kencang dan bekas noda hitam di wajah hilang. Kulit wajah Anda menjadi putih bersinar.
Itulah beberapa cara memutihkan kulit wajah secara alami. Memutihkan wajah dengan cara tradisional tidak terlalu menyulitkan. Cara yang digunakan sederhana dan bahannya pun mudah didapatkan. Anda tidak membutuhkan dokter untuk konsultasi.
Kemungkinan alergi dan dampak negatif terhadap kulit juga tidak ada jika dibandingkan dengan kosmetik yang berbahan kimia. Wajah Anda dapat menjadi putih alami tanpa perlu mengalami ketakutan resiko kerusakan pada kulit wajah.

sumber : http://aylacream.com/cara-tradisional-memutihkan-kulit-wajah.html

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Cara Menghilangkan Komedo Dengan Alami Dan Cepat

Cara Menghilangkan Komedo
Cara Menghilangkan Komedo & Bahan-bahannya
Scrub - Bahan scrub adalah salah satu cara menghilangkan komedo dengan cepat. Terdapat banyak sekali produk scrub pembersih wajah yang bisa anda dapatkan di swalayan. Jika ingin menggunakan scrub berbahan alami, bahan yang bisa digunakan adalah kopi.

Tea Tree Oil - Tea tree oil dikenal bermanfaat untuk menghilangkan jerawat dan membasmi noda hitam. Selain itu, khasiat tea tree oil juga ampuh untuk menghilangkan komedo dari wajah. Cukup usapkan ke bagian-bagian yang rawan terkena komedo secara rutin untuk mencegah komedo menyusup ke dalam kulit. Pastikan agar komedo lama sudah dibersihkan sebelum menggunakan tea tree oil ini.

Pepaya - Buah pepaya terkenal sebagai salah satu bahan untuk perawatan kecantikan yang umumnya digunakan sebagai masker. Masker pepaya berfungsi ganda, yaitu mengencangkan, memutihkan dan menghaluskan kulit. Selain itu, juga berkhasiat untuk melepaskan komedo dari pori wajah. Untuk hasil yang lebih maksimal, disarankan agar mencampurkan masker pepaya dengan susu dan madu.

Oat - Bahan gandum selain bermanfaat untuk menyedot minyak berlebihan pada kulit juga bermanfaat untuk mengatasi komedo dari kulit. Cara menghilangkan komedo pada wajah dengan oat adalah dengan cara memijat campuran oat dan air pada wajah secara menyeluruh untuk melepas sel-sel kulit mati sekaligus melancarkan aliran darah di wajah.

Putih Telur - Bagian putih pada telur mengandung protein tinggi yang dapat menghaluskan kulit wajah dan membuatnya cerah. Mengoleskan putih telur juga menjadi salah satu tips menghilangkan bekas jerawat membandel. Untuk menghilangkan komedo dari wajah juga bisa menggunakan putih telur. Cukup balurkan putih telur pada bagian wajah dan hidung yang kerap menjadi sarang komedo, lalu diamkan hingga kering sebelum dibasuh menggunakan air hangat.

Lemon - Jeruk lemon mengandung vitamin C, flavonoid, dan asam sitrat yang berkhasiat menghilangkan jerawat, noda hitam, mengurangi minyak, serta melepas sel kulit mati dari permukaan kulit. Cukup balurkan perasan air jeruk lemon pada kulit wajah yang ditimbun komedo secara teratur. Disarankan agar melakukan perawatan ini pada malam hari sebelum tidur. Usap dan biarkan hingga pagi hari. Lakukan secara rutin untuk mengurangi komedo bersarang pada kulit.

Pasta Gigi - Odol juga kerap digunakan sebagai 'bahan darurat' untuk menghilangkan jerawat yang meradang. Selain itu, kandungan fluoride pada pasta gigi juga bisa membantu meredakan komedo yang meradang, yang biasanya disebabkan oleh infeksi.

Kacang Kedelai - Kacang kedelai juga bisa diaplikasikan untuk mengatasi komedo membandel dari wajah. Cukup jus kacang kedelai dan gunakan sebagai masker wajah. Diamkan selama setengah jam lalu bilas hingga bersih.

Baking Soda - Salah satu bahan untuk membuat kue ini ternyata juga efektif digunakan sebagai penghilang komedo. Cara melakukan perawatan dengan baking soda adalah dengan cara mengurutkan adonan baking soda pada kulit wajah selama beberapa menit untuk melepas komedo sekaligus sel-sel kulit mati dari permukaan kulit.

Air Garam - Cara menghilangkan komedo dari wajah juga bisa menggunakan air hangat yang dicampur dengan garam. Fungsi air hangat adalah untuk membuka pori-pori kulit, sedangkan fungsi garam untuk melepas komedo dari balik kulit. Setelah membersihkan wajah, basuhlah dengan menggunakan air dingin sebagai penutup.

Lobak - Selain pepaya dan kacang kedelai, masker lobak juga bisa dimanfaatkan sebagai salah satu cara menghilangkan komedo dari wajah. Perawatan ini bisa dilakukan 1 minggu sekali, atau dikombinasikan dengan masker pepaya.

Kulit Jeruk - Kulit jeruk juga bisa menjadi bahan ampuh  untuk mengatasi masalah seputar kulit, termasuk komedo. Cukup tempelkan kulit jeruk pada permukaan kulit yang kasar dan berkomedo untuk melepaskan komedo dari permukaan kulit.

Es Batu - Terapi es batu adalah perawatan paling sederhana untuk menyegarkan kulit wajah. Es batu dapat mengecilkan pori-pori kulit sehingga kulit wajah terlihat halus dan kencang. Untuk melakukan perawatan dengan menggunakan es batu, cukup tempelkan dan pijatkan es batu pada bagian wajah yang berkomedo selama 5-10 menit. Untuk perawatan yang lebih maksimal lebih baik komedo dibersihkan lebih dulu dengan masker pembersih komedo.

Lidah Buaya - Bahan lidah buaya memang terkenal sebagai bahan untuk perawatan rambut. Tapi getah lidah buaya juga berkhasiat tinggi untuk meningkatkan kualitas kecantikan kulit. Cara menghilangkan komedo dengan getah lidah buaya cukup mengoleskan getah pada wajah lalu diamkan hingga kering sebelum dibilas.
 
sumber : http://www.arkanpost.com/2014/02/cara-menghilangkan-komedo-secara-alami.html

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

7 Cara Mengatasi Stress


Dalam kehidupan tidak akan terlepas dari sebuah masalah. Mulai dari masalah ekonomi, keluarga, pekerjaan sampai masalah percintaan. Jika masalah itu tidak cepat diselesaikan, masalah tersebut akan menumpuk dan membuat Anda stress. Dan perlu anda ketahui, stress adalah penyebab utama orang menjadi gila. Untuk itu anda perlu membaca cara berikut untuk menghilangkan stress sebelum terlambat.


7 Cara Mudah Mengatasi Stress Berat

1. Olahraga
Cukup dengan berlajan - jalan atau jogging kurang lebih 15-25 menit 4 hari seminggu dapat membantu tubuh anda menghilangkan adrenalin dan menghasilkan endorfin  atau disebut obat penenang alami yang diproduksi tubuh.

2. Yoga
Banyak orang berkata bahwa cara ini dapat mengatasi stress. Latihan yoga berfokus pada teknik pernapasan, gerakang tubuh, dan pikiran.

3. Pijat
Setelah bekerja keras siang malam, tidak ada salahnya anda untuk mencoba opsi yang satu ini. Selain untuk mereganggkan otot yang kaku, pijat juga membuat kita rilek, bahkan sampai membuat kita tertidur.

4. Tertawa
Sewalah film komedi atau sempatkan menonton acara komedi di TV seperti OVJ, Facebooker, YKS, dll.

5. Mendengarkan Musik
Cari lagu favorit anda dan dengarkan sambil tiduran. Musik sangat bagus untuk merileksasi otak kita. Jika anda bisa bermain alat musik seperti gitar lebih baik lagi untuk mengatasi stress.

6. Bermain Game
Inilah yang saya lakukan jika saya sedang banyak pikiran. Lupakan semua masalah anda dan pokus pada game yang anda mainkan. Jangan pilih game yang memerlukan pikiran yang extra.

7. Positif Thinking
Semua orang pasti pernah mendapatkan ujian, tapi dibalik semua itu pasti ada jalan keluarnya dan kita dapat mengambil pelajaran darinya.

Jika anda memiliki malasalah cepat selasaikan, mintalah beberapa saran dari orang terdekat. Jangan sampai masalah sepele itu menjadi beban pikiran yang membuat anda stress dan mengurangi semangat anda. Nah itulah 7 cara untuk mengatasi stress. Punya cara lain? silahkan mengisi pada kotak komentar dibawah ini.

sumber :http://www.pastipinter.com/2014/03/7-cara-mudah-menghilangkan-stress-berat.html

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Cara Memerahkan Bibir Secara Alami


       Disini kami akan memberikan informasi mengenai cara alami yang bisa Anda aplikasikan dalam kehidupan Anda sehari-hari dan memiliki efek yang sangat cepat untuk membuat bibir Anda menjadi merah merona dan yang pasti menjadi semakin sehat. Salah satu cara memerahkan bibir secara alami dan cepat yang dipilih oleh para wanita modern untuk membuat bibir mereka menjadi lebih merah dan menarik adalah dengan memakai lipstick bahkan ada yang lebih ekstrim yaitu dengan rela mengeluarkan uang yang cukup banyak untuk menyulam bibir mereka agar bila mendapatkan bibir merah merekah, hal ini tidaklah salah akan tetapi akan jauh lebih baik bila bibir Anda merah secara alami dan permanen.

Penyebab Bibir Berwarna Gelap atau Pucat
Memiliki bibir yang berwarna gelap atau pucat tentu merupakan hal yang membuat penampilan wajah menjadi kurang menarik. Namun hal ini tentu ada penyebabnya, diantaranya adalah :
- Faktor genetik (keturunan)
Memiliki ayah atau bunda yang memiliki bibir yang cenderung berwarna hitam atau pucat, maka sudah pasti akan turun kepada anak-anaknya
- Faktor usia
Memasuki usia monopouse produksi hormon estrogen akan menurun seingga membuat proses peremajaan menjadi berhenti. Sehingga mengakibatkan kulit tidak lagi mampu melembabkan dan melindungi dirinya.
- Kebiasaan merokok
Menghisap rokok yang memungkinkan bibir terkena hawa panas akan membuat sel-sel darah mati mati yang kemudian menimbulkan timbunan pigmen pada bibir yang pada akhirnya merubah warna bibir yang sebelumnya merah merekah menjadi hitam. cara memerahkan bibir secara alami
- Pengaruh kafein
Mempunyai kebiasaan minum kopi dapat membuat bibir menjadi hitam. Kandungan kafein didalam kopi yang dikonsumsi 2 kali sehari dapat membuat bibir lama-kelamaan berubah menjadi kehitaman.
- Pemilihan produk lipstik yang salah
Dalam memilih produk lipstik Anda sebaiknya mengetahui apa kandungan dari lipstik yang akan digunakan karena terkadang bibir Anda tidak cocok dengan bahan yang terkandung dalam lipstik tersebut.
Setelah mengetahui penyebabnya maka selanjutnya adalah mencari tahu cara memerahkan bibir secara alami dan cepat karena umumnya manusia memang menyukai sesuatu yang hasilnya lebih cepat.

Cara Memerahkan Bibir Secara Alami dan Cepat

Berikut ini beberapa cara memerahkan bibir dengan cepat, diantaranya adalah :
1. Madu
Selain berfungsi sebagai obat alami dan penghilang jerawat ternyata madu jgua dapat memerahkan bibir secara alami. caranya sangat sederhana cukup oleskan madu pada bibir Anda setiap sebelum tidur dimalam hari
2. Jeruk nipis
Selain untuk menghilangkan komedo dan jerawat air perasan jeruk nipis sebanyak 2 sendok makan dicampurkan dengan dua sendok makan air hangat yang kemudian diaduk dan dioleskan pada bibir Anda selama 15-20 menit ternyata dapat membuat bibir Anda merah merekah..cara memerahkan bibir secara alami
3. Mentega
Selain madu Anda juga dapat mengoleskan mentega pada bibir Anda setiap hari sebelum berangkat tidur.
4. Pasta gigi
Sebaiknya pilihlah pasta gigi yang tanpa detergen agar terhindar dari dampak negatif dikemudian hari. caranya sangat mudah cukup mengoleskan pasta gigi pada bibir Anda, biarkan 2-3 menit, setelah itu bilaskan dengan air bersih.
Demikianlah cara memerahkan bibir secara alami dan cepat semoga bermanfaat untuk Anda.

sumber : http://www.perawatanalam.com/cara-memerahkan-bibir-secara-alami.html

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Tips Menjaga Kulit Wajah Secara Alami

         



       Dalam merawat wajah, tidak melulu harus menggunakan produk produk kecantikan di pasaran yang harganya relatif mahal. kita juga dapat merawat wajah dengan murah, alami, dan tidak berbahaya.berikut dibawah ini contoh bahan bahan alami beserta khasiatnya yang dapat anda praktekan di rumah.

1.Jeruk Nipis
Jeruk nipis mempunyai kandungan Vitamin C dan zat anti oksidan yang bermanfaat untuk mengecilkan pori-pori, menghaluskan dan mencerahkan kulit wajah. Caranya juga sangat mudah hanya dengan membelah jeruk nipis menjadi 2 bagian, setelah itu peras dan ambil airnya, lalu oleskan pada kulit wajah secara merata. Diamkan kurang lebih selama 10 - 20 menit, kemudian cucilah wajah dengan air hangat, dan lanjutkan membasuh wajah dengan air dingin.

  2.Apel
Buah apel mempunyai manfaat untuk mengurangi kelebihan minyak pada wajah, sehingga dapat digunakan dalam merawat muka. Caranya adalah hancurkan buah apel dengan menggunakan blender, sebaiknya jangan menambahkan air sedikitpun pada saat apel di blender. Setelah itu oleskan pada wajah selama 30 menit, lalu bilaslah dengan air bersih.

  3.Tomat
Tomat kaya akan zat anti oksidan yang dapat membantu mengatasi iritasi pada kulit akibat sinar matahari, mengurangi komedo, dan mencerahkan warna kulit wajah. Caranya haluskan 1 buah tomat, lalu campurkan dengan 1 sendok madu, oleskan pada wajah dan diamkan selama 15 menit. Kemudian basuhlah wajah dengan air hangat.

4.Pisang
Buah pisang dapat bermanfaat untuk meremajakan kulit dan membuat kulit wajah menjadi lembab dan kenyal. Caranya cukup mudah, hanya dengan mengambil 1 buah pisang ambon, kupas kulitnya dan hancurkan buahnya. Setelah itu tambahkan 1 sendok madu kedalam pisang yang telah dihancurkan tadi, dan oleskan secara merata pada wajah dan diamkan selama 30 menit.  Lalu bersihkan dengan kapas dan air hangat.

  5.Mentimun
Mentimun mempunyai manfaat untuk mengangkat noda-noda hitam pada wajah dan dapat membuat wajah terlihat bercahaya. Caranya ambil 1/2 mentimun, kupas hingga bersih. Lalu tambahkan 1 sendok susu tanpa lemak, 1 sendok yoghurt. Blender semua campuran tadi hingga halus, setelah itu oleskan pada wajah selama 20 menit dan bilaslah dengan air hangat.

6.Telur
Ini bukan untuk vegetarian tentu saja! Ambil telur (baik utuh atau hanya mengambil yang putih). Yang pertama akan menghasilkan efek sebagai pelembab sedangkan bagian putih hanya akan mengencangkan kulit. Gosok dengan lembut di atas wajah dan kemudian bilas dengan air bersih.
 

7.Madu
Madu dapat digunakan hampir setiap hari pada wajah. Ini adalah pelembab yang baik dan dapat melawan infeksi dan jerawat serta menjaga kulit tetap lembut dan lentur.

Caranya, oleskan dan gosok dengan lembut pada bagian kulit dan biarkan sampai lima menit dan kemudian bilas. Lakukan untuk kesempurnaannya dengan mencampur sedikit sari jeruk sitrun dan bubuk cendana. Terapkan pasta ini ke wajah dan lalu bilas dengan air bersih.
  8.Stroberi

Buah ini pembersih yang sangat efektif sebagai masker. Berisi Vitamin C, antioksidan dan exfoliant. Anda bisa menempatkan stroberi pada wajah dengan hanya dengan menghaluskan sebelumnya, lalu pakai sebagai masker atau kemudian dengan menggosokan ke kulit Anda dengan lembut.

Sebuah masker smoothie stroberi dapat dibuat dengan pencampuran segar stroberi dan blueberry dengan plain yoghurt dan madu.



Bahan Bahan Alami yang cocok digunakan untuk jenis kulit berminyak

 

 


1. Masker Bengkoang

            Siapkan bengkoang dan cucilah hingga bersih. Kupas Kulit bengkoang dan kemudian parut. Peras parutan tersebut dan ambil airnya, tampung di mangkuk atau gelas dan buang ampasnya. Diamkan hasil perasan tadi beberapa saat, biarkan mengendap pada dasar wadah. Buang airnya dan ambil endapannya. Endapan itulah yang digunakan sebagai masker bengkoang.

2. Pepaya

        Pepaya yang berwarna hijau atau oranye dapat berkhasiat mencerahkan kulit. Pepaya hijau mengandung enzim papain yang ideal untuk memutihkan kulit. Caranya, ambil satu sendok makan pepaya hijau (pepaya yang masih mangkal) yang telah dihaluskan, dan satu sendok makan pepaya masak, campurkan. Oleskan pada wajah dan biarkan selama 15 menit, lalu bilas. Lakukan cara ini setiap hari untuk hasil yang optimal.

3. Kentang

            Kentang ternyata dapat bermanfaat untuk memutihkan kulit, lho. Jus kentang dapat digunakan sebagai pemutih alami bagi kulit kita. Caranya, parut satu buah kentang dan tambahkan satu sendok teh madu, campur lalu oleskan pada kulit wajah dan leher. Diamkan selama 20 menit, lalu bilas dengan air. Ramuan ini cocok untuk semua jenis kulit.

Cara Merawat Wajah Agar Putih Bersih dan Awet Muda



1. Minyak alpukat

            Banyak perempuan yang malas membersihkan wajah sebelum tidur, karena merasa sudah begitu lelah. Nah, minyak alpukat dapat membantu Anda yang tak sempat mencuci muka sebelum tidur. Minyak alpukat ini secara efektif membantu menghilangkan sisa-sisa riasan wajah. Setelah menghapus sisa make-up, gunakan tisu untuk menyerap kelebihan minyak yang tertinggal di wajah.

2. Lada Manis (Paprika)

            Paprika adalah salah satu bahan alami yang bagus untuk facial wajah Anda, dengan membuat masker dari olahan paprika Anda bisa memutihkan wajah Anda, dimana masker paprika ini bisa meningkatkan sirkulasi aliran darah di dalam wajah. Anda bisa menghancurkan (mem-blender) paprika merah atau hijau untuk menghasilkan pasta atau krim sebagai masker wajah. Oleskan pada wajah Anda dan kemudian biarkan selama lima belas menit, kemudian bersihkan wajah Anda dengan air dingin. Dengan krim alami ini sel-sel kulit wajah Anda dapat lebih sehat dan pastinya wajah putih alami bisa Anda dapatkan.

3. Yogurt

            Yogurt ternyata bisa memberikan kelambapan untuk kulit wajah Anda. Dengan mencampur sedikit madu dan kemudian oleskan pada kulit wajah Anda, biarkan selama 10 menit kemudian bisa dibersihkan dengan air. Masker berbahan yogurt ini bisa menghaluskan kulit wajah Anda, pastinya kulit wajah putih nan halus adalah dambaan semua orang.

4. Chamomile

            Chamomile memang biasa dijadikan teh. Namun bunga ini bisa berfungsi sebagai bahan alami untuk mencerahkan kulit wajah. Chamomile juga memiliki banyak kandungan untuk mengatasi mata yang bengkak. Anda hanya perlu mencelupkan kantong teh ke dalam air panas, dan biarkan sampai dingin. Kemudian, tempelkan kantong teh pada mata. Lakukan hal ini selama dua minggu untuk melihat hasilnya.

5. Susu

            Anda pasti sebelumnya sudah mendengar tentang manfaat mandi susu. Tetapi bila mandi susu dirasa terlalu repot, cukup gunakan susu untuk membasuh muka. Susu memiliki banyak bahan yang dapat mengurangi bintik-bintik hitam pada wajah, dan meningkatkan warna kulit dengan cara yang sempurna. Tuang beberapa tetes susu pada kain pencuci muka, lalu gunakan kain tersebut untuk menggosok wajah dengan lembut. Susu akan menghilangkan sel-sel kulit mati yang menutup wajah, dan memberikan warna yang baru.

6. Almond


            Almond dapat membantu mengurangi kegelapan warna kulit, sehingga kulit akan terlihat lebih terang. Cara praktis dan alami untuk menggunakan almon untuk memutihkan kulit adalah dengan mencampurkan almon dengan susu dan sedikit kunyit. Caranya, pada pagi hari, rendam 4-5 biji almond dan satu ruas kunyit dalam susu cair. Pada malam harinya, keluarkan kunyit, lalu haluskan almon dalam susu tersebut hingga terbentuk pasta. Oleskan campuran ini pada wajah dan leher dan biarkan semalaman. Setelah itu, pada pagi harinya bilas dengan air dingin dan bersihkan. Untuk hasil yang optimal, lakukan cara ini 2 minggu sekali.

 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS